Topik PI

Semester 6 adalah semester yang terkadang menjadi momok yang paling menakutkan bagi mahasiswa tingkat 3 di kampus saya. Banyak mahasiswa yang belum siap begitu juga halnya dengan saya. Cukup lama saya berpikir tentang topik yang akan saya buat menjadi PI tentunya sesuai dengan kemampuan dan perkembangannya saat ini. Berbicara dengan topik PI saya ingin membuat suatu aplikasi yang pemograman database menggunakan Mysql dan java 2 standard Edition (J2SE).
Java merupakan salah satu bahasa pemograman yang sangat popular untuk saat ini. Banyak aplikasi yang telah dibuat menggunakan java. Hal ini didasarkan bahwa sebagai bahasa pemograman java banyak menawarkan banyak keunggulan. Diantaranya java dapat bekerja dengan baik dalam berbagai platform sistem operasi, mudah untuk digunakan dan powerful. J2SE sendiri digunakan untuk mengembangkan dan mejalankan aplikasi java berbasis PC.

Penggunaan database kinipun sudah tak asing lagi. Database banyak sekali digunakan karena dengan adanya database yang menawarkan kemudahan untuk menyimpan, memelihara dan mengambil data. Banyak aplikasi yang memanfaatkan database, seperti system informasi akademik, ruamah sakit, pemerintahan sampai kepada Enterprise Resource Planning (ERP). Kelebihan yang ada pada java dan database inilah yang membuat saya ingin menggabungkannya untuk membuat suatu aplikasi penjualan.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar apa saja ttg blogku.
Please jangan anonim**